
Microsoft melalui team Windows Livenya semakin gencar untuk memperluas expansi bisnis di berbagai model. Berita yang terbaru adalah layanan free storage yang bertajuk SkyDrive.
Layanan SkyDrive ini memungkinkan penggunanya untuk memperoleh free storage dengan kapasitas 25GB. Kelihatannya memang sangat menggiurkan, sepertinya kita mempunyai hardisk secara virtual saja.
Untuk mendapatkan penyimpanan gratis ini, kamu harus memiliki ID di Windows Live. Kamu bisa gunakan ID alamat hotmail.
Penulis sendiri sudah mencoba menggunakan layanan ini dengan menggunakan Yahoo ID (pakai alamat email dari yahoo.com). Cukup lumayan sebagai sarana penyimpanan online gratisan.
Beberapa kelebihan yang diberikan oleh Skydrive kepada pemakai Windows Live ialah:
1. File berupa foto dapat ditampilkan secara slideshow karena Skydrive dapat mendeteksi berdasarkan ekstension file yang bersangkutan
2. Pemakai download mendownload seluruh isi folder dalam modus ZIP (ditawarkan secara terbatas). Fitur ini cocok sekali sebagai backup online.
3. Tampilan grafis Skydrive sangat interaktif dan user-friendly.
4. Mendukung penggunaan multi-bahasa (kira-kira sebanyak 13 bahasa di dunia).
5. Yang pasti layanan Skydrive itu gratis !
Jika berminat untuk mencari storage gratis, silahkan berkunjung ke skydrive.

boleh di caoba neh lumayan 25gb
ReplyDelete